kegiatan Gebyar NIB (Nomor Induk Berusaha)
15 Oktober 2025 |
Administrator
| Berita Kecamatan
Assalamualaikum Wr Wb
Wargi Bandung Bedas
Wargi Pangalengan Mantap
Kecamatan Pangalengan bersama Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Bandung melaksanakan kegiatan Gebyar NIB (Nomor Induk Berusaha) (Selasa, 08/10/2025) bertempat di Aula Kantor Kecamatan Pangalengan.
Kegiatan ini diikuti oleh para pelaku usaha mikro dan kecil yang dengan antusias mengurus legalitas usahanya melalui sistem OSS (Online Single Submission).
Melalui kegiatan ini diharapkan para pelaku usaha di wilayah Kecamatan Pangalengan dapat memiliki izin usaha yang resmi, mudah, dan cepat, sehingga usaha dapat tumbuh lebih maju dan berdaya saing.
Terima kasih kepada DPMPTSP Kabupaten Bandung dan seluruh pihak yang telah berpartisipasi serta mendukung terselenggaranya kegiatan ini dengan lancar dan sukses.
Pangalengan Mantap!
Kabupaten Bandung Lebih Bedas!!